Komentar

Kegiatan Vaksinasi massal yang diselenggarakan hari ini (26/6) oleh Kepolisian Resort Subang dalam rangka HUT ke-75 Bhayangkara menyita perhatian masyarakat dari berbagai golongan. Tidak hanya masyarakat sipil, para driver Ojek Online pun memanfatkan moment baik ini demi mendapatkan vaksin secara gratis.

Menurut penuturan Partner Engagement Grab Subang, Megi bahwa vaksinasi ini wajib untuk para mitra driver pihaknya.

“Kami selalu mengikuti anjuran dan himbauan dari pemerintah, karena wajib hukumnya bagi warga negara yang baik adalah selalu mengikuti anjuran dan himbauan dari pihak pemerintah terkait dengan Vaksinasi,”ujarnya.

Para driver ojek online rela mengantri dan menunda kegiatan “On Bid/Narik” (dalam Bahasa Ojol) pada hari ini, tidak sedikit dari para driver ojek online yang mengikuti kegiatan Vaksinasi Massal ini demi kesehatan dan menambah imunitas, karena tingkat mobilisasi dan interaksi yang tinggi.

“Terkait dengan diperlukannya vaksin sangat sangat diperlukan karena memang interaksi yang teman-teman mitra driver lakukan dilapangan tinggi mobilitasnya,” lanjutnya

Megi dan teman-teman mitra driver pun berharap bahwa kegiatan Vaksinasi ini jangan berhenti disini, wajib ada kegiatan vaksinasi lanjutan dari pemerintah maupun dari pihak yang lainnya.***

KATEGORI

Komentar (Komentar)

MEDIA SOSIAL+